Meminum wedang Jahe merah sangat bermanfaat untuk menjaga agar tubuh kita selalu fit dan terhindar dari berbagai macam penyakit, berikut cara membuatnya :
Bahan-bahan
2 ons jahe merah
2 batang kayu manis
2 jumput kapulaga
sejumput cengkeh
sepotong kecil gula merah (hanya sebagai base rasa saja)
2 liter air (saya biasa 1,5 liter)
Langkah
1.Kupas/ kerok kulit ari jahe merah. tidak perlu terlalu dalam mengeroknya . Cuci bersih, kemudian geprek.
2.Tambahkan air. Masukkan bumbu2. Kapulaga, cengkeh, kayu manis, gula merah. Kemudian rebus hingga mendidih. Setelah mendidih bisa tambahkan gula pasir lagi jika suka.
3.NOTE: jahe merah ini lebih rasanya lebih kuat/menyengat dari jahe putih , jadi kalau sekiranya ga terlalu suka/ ga tahan pedes airnya bisa ditambah lagi.
sekian cara membuat minuman wedang jahe merah agar tubuh kita selalu bugar dan daya tahan tubuh meningkat sehingga terhindar dari berbagai macam penularan penyakit. Semoga bermanfaat
0 komentar: