Resep Ayam Kecap Sederhana

Resep Ayam Kecap Sederhana
Tidak semua resep ayam kecap itu di buat dengan cara yang sulit, ada juga yang mudah untuk di buat dan salah satunya adalah ayam kecap sederhana.
Jadi kecap akan membantu menambahkan rasa gurih dan lezat yang sudah di miliki dari ayam itu sendiri ketika di goreng, apalagi jika keduanya di jadikan satu dalam sebuah hidangan. Pasti keluarga anda di rumah sangat menyukainya.
Bahan-bahan:
  • Ayam setengah kilo
  • Bawang putih besar 4 siung
  • Jahe 2 ruas jari
  • Bawang Bombay 1 buah
  • Daun bawang
  • Kecap Bango secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam dan Royco secukupnya
  • Air matang satu gelas
  • Margarin dan minyak goreng
Cara membuat ayam kecap sederhana:
  • Bersihkan ayam dan rendam menggunakan air garah, kurang lebih 15 menit.
  • Bawang putih dan bawang Bombay diiris. Sementara jahe dikupas dan digeprek.
  • Selanjutnya ayam digoreng dengan sedikit minyak sampai matang tapi jangan sampai kering, lalu tiriskan.
  • Panaskan minyak dan margarin. Semuanya dicampur ya. Kemudian tumis bawang putih sampai harum. Masukan jahe dan aduk-aduk. Masukan bawang Bombay, tumis sampai layu.
  • Masukan ayam, kasih kecap dan lada bubuk secukupnya. Tambahkan air, marinasi dan cicipi rasanya.
  • Tunggu sampai airnya surut kemudian tambahkan bawang daun. Ratakan dengan cara diaduk. Tunggualah beberapa menit agar bumbunya mersap ke dalam ayam.
  • Dan ayam kecap sederhana
    buatan anda siap dihidangkan untuk keluarga. Saran, lebih enak dikombinaikan dengan nasi hangat.
Previous Post
Next Post

0 komentar: